Departemen Teknik Mesin dan Biosistem IPB University menginisiasi pembentukan International Consortium on Smart Agriculture (ICSA). Inisiasi ini sebagai upaya mengantisipasi melonjaknya kebutuhan pangan dunia pada 2050 seiring dengan pertumbuhan penduduk bumi yang diprediksi akan mencapai hingga 10 miliar. Hal ini menjadi isu penting dunia, bahkan United Nations’ Food and Agriculture Organization (FAO) menyebutkan di tahun 2050 petani harus memproduksi lebih dari 70 persen dari produksi hari ini. Akan tetapi, dalam beberapa dekade, Gross Domestic Product (GDP) atau Produk Domestik Bruto (PDB) global menyusut sekitar tiga persen, sehingga dunia membutuhkan perubahan drastis.