Keluarga sakinah bukanlah keluarga yang statis, atau tidak pernah menghadapi masalah. Keluarga sakinah adalah keluarga yang dinamis yang senantiasa berusaha untuk mencari solusi yang tepat yang sesuai dengan ketentuan Allah dan Rasul-Nya dalam menghadapi berbagai macam persoalan. Keluarga Sakinah adalah yang di dalamnya terdapat rasa tenteram bagi seluruh anggota keluarganya dan akan menjadi kendaraan menuju keselamatan dunia dan akhirat. Lalu bagaimana membangun keluarga yang sakinah mawadah wa rohmah itu. Prof Achmad, Dosen IPB University dari Fakultas Kehutanan dan Lingkungan mengupas hal tersebut dalam Oase 03 yang digelar Pusat Pengembangan Sumberdaya Manusia (P2SDM), Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IPB University, (21/8).